UINMA

Kolaborasi FDK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan FDIK UIN Mataram dalam Membangun Prodi Akreditasi unggul dan Internasional

Radio Sinfoni, Mataram – Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengunjungi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) UIN Mataram serta menyelenggarakan seminar nasional yang bertujuan untuk menguatkan prodi FDK dan FDIK menuju akreditasi unggul dan internasional, bertempat di Aula FDIK Kampus II UIN Mataram, Selasa (20/12/2022).

Narasumber dalam seminar nasional ini terdiri dari civitas akademika UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Prof. Dr. Hj. Marhumah, M.Pd., yang memaparkan materi tentang “Peluang FDK Menuju Akreditasi Internasional”, dan Prof. Dr. Casmini, M.Si memaparkan materi tentang “Motivasi Menuju Akreditasi Internasional”. Civitas akademika UIN Mataram yang hadir sebagai narasumber dalam seminar nasional tersebut ialah Dekan FDIK UIN Mataram Dr. Muhammad Saleh, MA., memaparkan materi tentang “Pemetaan Peluang Menuju Akreditasi Unggul dan Internasional” dan Wakil Dekan I FDIK Dr. Ahyar, M.Pd memaparkan materi tentang “Strategi dan Tantangan Penyusunan Borang Prodi Menuju Akreditasi Unggul”.

Kegiatan kunjungan sekaligus seminar nasional ini dihadiri oleh Ketua Senat UIN Mataram Prof. Dr. Ms Udin, Sekretaris LP2M Dr. Muhammad Sa’i, MA., seluruh Wakil Dekan FDIK, Kabag FDIK, Kaprodi dan Sekprodi, dan dan seluruh Dosen di FDIK UIN Mataram.

Baca Juga :  Seminar Public Speaking dan Personal Branding UIN Mataram

Dalam penyampaian materinya Dekan FDIK Dr. Muhammad Saleh, MA., memberikan kata kunci yaitu akreditasi unggul butuh kerjasama tim yang solid. Selaras dengan kata kunci tersebut, Dekan FDIK menyampaikan harapannya atas kunjungan FDK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

“Harapan kita semoga dengan adanya kegiatan ini, menjadi penyemangat teman-teman di FDIK UIN Mataram agar bisa belajar dari FDK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam membangun prodi akreditasi unggul dan internasional,” ujar Saleh, Rabu (21/12/2022).

Sebagaimana diketahui, seluruh prodi yang ada pada FDK UIN Sunan Kalijaga sudah terakreditasi unggul dan internasional, maka dalam hal ini Dekan FDIK UIN Mataram berharap kedepannya UIN Mataram terutama FDIK UIN Mataram dapat mengikuti jejak FDK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam membangun prodi yang terakreditasi unggul dan internasional.

FDK UIN Sunan Kalijaga dalam seminar nasional tersebut menyebut bersedia membersamai FDIK UIN Mataram dalam membangun prodi yang akreditasi unggul dan internasional.

“Bahkan FDK UIN Sunan Kalijaga siap membersamai kita menjadi akreditasi unggul,” tutup Saleh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *