HeadlinesOrganisasi

Festival Puan Komunitas Senyum Puan Memperingati Hari Perempuan Internasional

RADIO SINFONI, Matatam — Memperingati Hari Perempuan Internasional, Komunitas Senyum Puan mengadakan Festival Puan Bertema Woman’s Edutainment Day di MakJang Cafe & Eatry, Sabtu (9/3/2024). Acara ini merupakan acara tahunan Komunitas Senyum Puan bertepatan dengan peringatan Hari Perempuan Internasional 2024.

Senyum Puan merupakan komunitas yang fokus pada isu gender terutama pada kesetaraan gender. Acara Festival Puan pada hari ini terdiri dari bazaar, monolog, live music, dan acara utama, yakni Talkshow. Dialog kali ini mengangkat tema Inklusif Pemberdayaan Ekonomi Pada Kaum Perempuan. Dipandu oleh Kak Chika, talkshow yang menghadirkan tiga orang narasumber inspiratif.

Narasumber, Ibu Indah Purwanti, SE., selaku pendiri Lombok Women Preneur Club dan Owner dari Indah Mutiara Lombok. Juga Ibu Niken Saptarini Widyawati, SE, M.Si., selaku Rektor Universitas Teknologi Sumbawa, serta Ibu Novita Dewi selaku Owner Niat Baik Bakery dan Sweet Craving Donuts.

Ibu Niken dalam pembukannya memberikan pesan empat untuk perempuan, yakni Self Love, Positive, Empaty, dan Moving for Word yang disingkat dengan SPEM. Selain itu Ibu Niken juga meyakinkan seluruh peserta bahwa perempuan bisa melakukan apa pun yang bermanfaat bagi dirinya maupun orang lain.

Pemateri selanjutnya Ibu Indah menjelaskan, awal mula membangun Indah Mutiara Lombok. Ibu Indah menjelaskan, ketika memulai bisnis tidak  menggunakan modal besar. Hanya bermodalkan handphone untuk mengirimkan barang atau biasa disebut dengan Dropshipper. Berkat itu Ibu Indah mengajak perempuan Gen-Z untuk memanfaatkan teknologi yang ada untuk memulai bisnis.

Baca Juga :  Seribu Pesona di Pulau Seribu Masjid

Juga tidak kalah menariknya, motivasi dari Ibu Novita Dewi yakni mendorong perempuan agar tegar dan kuat kemudian bangkit membangun usaha. pekerjaan itu seperti membuat roti yang bisa disimak di You Tube seperti yang Novita lakukan. Dalam wawancara Ibu Novita menyampaikan pula acara ini sebenarnya bukan hanya untuk kaum perempuan tapi juga untuk laki-laki.

“Jadi, kadang-kadang, kalau misalnya dalam keluarga itu kurang komunikasi, hal seperti apa maunya perempuan, perempuan butuh apa maka acara ini penting dihadiri laki-laki agar tahu,” ucap Ibu Novita.

Ketiga orang narasumber Senyum Puan menginsiparasi peserta yang hadir. Terutama pada materi ekonomi. Salah seorang peserta yang hadir mengaku sangat terinspirasi ketika mendengar para narasumber menceritakan kisah perjuangan dalam memulai bisnis.“Acaranya sangat bagus, saya juga terinpirasi dan ingin menjadi seperti mereka, saya harap acara seperti ini semakin banyak,” katanya.

Kak Adel, selaku Founder Senyum Puan dalam wawancara menyampaikan acara ini berlatar belakang tema Hari Perempuan Internasional. Tema Merujuk pada Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Anak Indonesia, yaituv “Inspire Inclusion”. “Sebenarnya talkshow kali ini berbicara tentang bisnis karena dilatarbelakangi tema Hari Perempuan Internasional,” ungkap kak Adel.

Baca Juga :  UIN Mataram Peringati HUT ke-78 Kemerdekaan

Kak Adel juga berharap bahwa acara ini dapat memberikan manfaat dan ilmu kepada para peserta yang hadir tertutama dalam bidang ekonomi. “Maksudnya untuk merangkul setiap perempuan dan berdaya di bidang ekonomi. Jadi, kami harap orang-orang yang hadir ini bisa mendapatkan ilmu tentang bagaimana mereka harus memulai bisnis,” sambung kak Adel.

Untuk memanjakan para tamu yang hadir, Senyum Puan menyediakan konseling, konsultasi kesehatan mental, konsultasi beasiswa, dan pameran buku-buku tentang Feminisme yang dapat diakses gratis oleh para peserta sambil menunggu acara dimulai.

Penulis: Nurfadillah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *