HeadlinesUINMA

Yudisium FDIK Sukses di Auditorium

Yudisium FDIK UIN Mataram.

SINFONI, Mataram- Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Mataram kembali menyelenggarakan kegiatan Yudisium untuk mahasiswa. Yudisium Semester Genap Periode 2023/2024 dilaksanakan di Auditorium Kampus II UIN Mataram, Kamis, (11/7/2024).

Yudisium dihadiri Wakil Rektor III UIN Mataram, Prof. Dr. H. Subhan Abdullah Acim, Lc. MA., Dekan dan Wakil Dekan Fakultas di UIN Mataram, Dosen FDIK UIN Mataram, dan peserta yudisium sebanyak 264 mahasiswa/i dari empat Program Studi di Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi dinyatakan lulus dalam Yudisium kali ini. Lulusan terbaik diraih oleh Wanda Yuniar Muslim dari Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) dengan IPK 3,80.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor III UIN Mataram menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara Yudisium ini dengan sukses. Rektor juga berpesan kepada para lulusan untuk terus belajar dan berkarya serta mengamalkan ilmu yang telah diperoleh dengan sebaik-baiknya.

“Masa yang sekarang pasti akan berbeda dengan masa yang akan datang. Maka anakku, yakinlah pada diri kita, ada potensi-potensi yang dititipkan oleh Allah SWT untuk kita kapan pun dan di mana pun kita berada. Maka, potensi yang ada serta fitrah yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa itu, asahlah dengan baik. Pesan kami, percaya kepada Allah SWT, berbhakti kepada Kedua Orang Tua, tanamkan dalam diri apa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad Saw. Kalau itu yang kita pegang, Insyaallah kita bisa berhasil melewati semua tantangan dan rintangan yang akan kita hadapi dalam hidup,” ujarnya.

Baca Juga :  Buku CSR Cocok Dibaca Akademis

Yudisium Semester Genap UIN Mataram Periode 2023/2024 diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para mahasiswa/i lainnya untuk menyelesaikan studinya dengan baik dan tepat waktu. Salah satu mahasiswa program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, menyampaikan harapannya kedepan dari yudisium ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa dan mengamalkan ilmu dengan baik.

“Terus terkait harapannya semoga lulusan FDIK Semoga ilmu yang diperoleh dapat diserap dengan baik dan diterapkan kepada masyarakat sekitar dan juga mampu mempertanggungjawabkan ilmu yang diperoleh dari sini,” ungkap Alba Utami Nazila

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *