HeadlinesUINMA

Expo Kemandirian Pondok Pesantren di UIN Mataram

RADIO SINFONI, Mataram – Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram kembali mengadakan Kegiatan Expo Kemandirian Pondok Pesantren, dengan tema “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan”, bertempat di Auditorium Kampus II UIN Mataram, Senin (21/10/2024).

Kegiatan ini menghasilkan karya dan kreasi para santri yang mau bersaing dengan dunia industri, dengan memamerkan beberapa hasil karya santri serta jajanan khas lombok. Tujuannya untuk dikenalkan dan diperjualbelikan kepada seluruh civitas akademika UIN Mataram dan pengunjung lainnya. Kegiatan ini di ikuti oleh 40 pesantren yang ada di NTB dan beberapa pesantren yang dari luar berlangsung dari tanggal 21 sampai 22 Oktober 2024.

Dekan Fakultas Bisnis Islam (FEBI) UIN Mataram, Prof. Dr. Riduan Mas’ud, M.Ag., mengakatan bahwa kegiatan yang bermanfaat bagi setiap civitas akademika terutama pondok pesantren.

“Harapannya adalah bagaimana pondok pesantren kedepan lebih berperan dalam pengembangan ekonomi nasional lebih khususnya pondok pesantren di seluruh Indonesia,” katanya.

Selain itu, peserta kegiatan, Ratna Komala Sari mengatakan bahwa terkait kegiatan expo, sebagai santri merasa bangga karena sudah di berikan kesempatan untuk berkreasi tentunya.

Baca Juga :  Penutupan Kegiatan Poros Intim Ketiga Berlangsung Meriah

“Kami sebagai santri sangat bangga selain bisa mengenal satu sama lain kita juga bisa tahu dunia interpreneur itu seperti apa, dan setiap tahun kegiatan ini tetap diselenggarakan,” tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *