Radio

Kunjungan SMKN 5 Mataram ke Radio Sinfoni UIN Mataram

RADIO SINFONI, Mataram — Kegiatan Kunjungan dilakukan oleh para siswa/siswi Sekolah Menengah Kejuruan Negri (SMKN) 5 Mataram Bertempat di Laboratorium Terpadu kampus ll UIN Mataram. Kamis, (6/10/2022).

Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 13 siswa/siswi jurusan Perfilman merupakan kegiatan dari Ekstrakurikuler Broadcasting yang ada di SMKN 5 Mataram. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan tentang Penyiaran/ Broadcasting yang dilakukan di Radio Sinfoni. Selain itu, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat melatih publik speaking dibidang penyiaran.

Ahmad Rosihul Ilmi, M.Sos., selaku guru Ekstrakulikuler Broadcasting dalam sambutannya menyatakan, tujuan kunjungan adalah untuk mengenal bagaimana bersiaran di radio, dan goal kita juga supaya dapat melatih publik speaking juga.

Disisi lain, Wakasek SMKN 5 Mataram Hartika Domiyanto, S. Pd menyatakan bahwa, kunjungan ini merupakan kegiatan pertama yang dilakukan oleh jurusan Perfilman SMKN 5 Mataram, mengingat jurusan ini merupakan jurusan baru dan merupakan angkatan pertama yang melakukan kunjungan di Radio Sinfoni.

Hartika juga berharap supaya para siswa dapat mengasah skill di bidang broadcasting.

Baca Juga :  Belajar Filsafat ala Milenial

“Ini merupakan kunjungan pertama yang dilakukan, mereka merupakan angkatan pertama di jurusan ini dan semoga dari ini mereka dapat melatih skill di bidang broadcasting,” ungkapnya.

Setelah kunjungan dari sekolah yang berbeda, kunjungan kali ini merupakan yang ke-3 kali di Radio Sinfoni, yang tentu saja dalam kunjungannya selalu ad hal menarik yang di sampaikan, selain itu materi yang disampaikan juga menarik, mulai dari pengenalan radio, alat-alat radio, dan sampai pada program-program acara yang ada di Radio Sinfoni.

Selain itu, Linggar Estu Prambudi yang merupakan salah satu siswa yang ikut dalam kunjungan tersebut menyampaikan rasa senangnya bisa berkunjung dan belajar di Radio Sinfoni.

“Senang bisa kesini, senang bisa mendalami apa yg dilakuin di Radio Sinfoni, seru juga,” ungkapnya dalam sesi wawancara.

SMKN 5 Mataram juga berharap semoga kunjungan ini bukan sebagai kunjungan pertama dan terakhir, namun dapat menjadi kegiatan berkepanjangan ke depannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *